Pj Bupati Sarolangun Bachril Bakri Resmikan Kantor Dinas Damkar Sarolangun Yang Baru
SAROLANGUN - Penjabat Bupati Sarolangun, Dr. Ir. Bachril Bakri, M.App, Sc, secara resmi meresmikan Kantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Sarolangun yang baru pada Senin, 04 Maret 2024. Kantor baru tersebut terletak di RT 11, Desa Bernai Luar, Kecamatan Sarolangun.
Sebelumnya, pembangunan kantor ini telah dilaksanakan pada tahun 2023 melalui anggaran APBD Kabupaten Sarolangun dan berjalan dengan baik. Dalam acara peresmian, Bachril Bakri memotong pita dengan meriah dihadiri oleh seluruh personil pemadam kebakaran Sarolangun.
Hadir dalam acara tersebut antara lain, Kadis Damkar Sarolangun Trianto, S.IP, ME, Kepala Inspektorat Sarolangun Henriman, S.Sos, Pj Sekretaris Dinas Damkar Wildan, Kabid Dikdas Disdikbud Sarolangun Novi Susanti, serta jajaran pegawai di dinas damkar dan Personil Pemadam Kebakaran Kabupaten Sarolangun.
Dalam sambutannya, Trianto menyampaikan bahwa Dinas Damkar Sarolangun kini memiliki satu markas komando dan empat sektor kecamatan, yaitu Sektor Kecamatan Mandiangin, Sektor Kecamatan Singkut, Sektor Kecamatan Bathin VIII, dan sektor kecamatan Limun. Namun, untuk kecamatan Pauh, masih dalam rencana pembangunan pos damkar.
Trianto juga menyebutkan bahwa dinas damkar Sarolangun masih mengalami kekurangan jumlah personil dan sarana prasarana pemadam kebakaran, termasuk armada damkar yang belum ditambah dalam lima tahun terakhir.
Bachril Bakri, dalam sambutannya, mengucapkan selamat ulang tahun kepada dinas damkar dan penyelamatan Kabupaten Sarolangun. Beliau menyatakan harapannya agar dinas damkar Sarolangun dapat menjadi lebih maju baik dari segi kualitas maupun kuantitas pemadam kebakaran dan sarana prasarana pemadam kebakaran yang lebih lengkap.
Selain itu, Bachril Bakri juga mendukung peningkatan kualitas SDM bagi personil Dinas Damkar Sarolangun dan meminta agar dinas tersebut segera melakukan perencanaan kegiatan pelatihan dasar atau Diklat Pemadam I.
Dalam kesempatan tersebut, Bachril Bakri juga melakukan pemotongan kue ulang tahun Damkar ke-105 serta melakukan peninjauan kantor DPKP Sarolangun yang baru. Acara tersebut diakhiri dengan foto bersama yang berlangsung dengan sukses. (IKP-KOMINFO)