img
Pj Bupati Sarolangun Bachril Bakri Pimpin Apel Siaga Bencana Hidrometeorologi
  • BOB
  • December 21, 2023
  • Pengunjung (247)

SAROLANGUN - Penjabat Bupati Sarolangun Dr Ir Bachril Bakri, M.App, Sc memimpin langsung pelaksanaan kegiatan apel siaga bencana hidrometeorologi dalam rangka penanganan bencana baik banjir, angin puting beliung maupun longsor.

Apel siaga bencana tersebut berlangsung pada Kamis (21/12/2023) di lapangan gunung kembang, Komplek Perkantoran Bupati Sarolangun.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Pabung Kodim 0420/Sarko Mayor CHK Dedy Afrizal, SH, PJ Sekda Sarolangun Ir Dedy Hendry, M.Si, Asisten I Sarolangun Drs Arief Ampera, Asisten III Sarolangun Hazrian, SE, M.Si, Kepala KPHP Limau Arbain, Jajaran forkompinda Sarolangun, Kalaksa BPBD Sarolangun Solahuddin Nopri atau mewakili, Para kepala OPD di lingkungan Pemkab Sarolangun dan peserta apel terdiri dari personil TNI, Polri, Satpol PP, Damkar, BPBD, Tagana dan Pramuka.

Penjabat Bupati Sarolangun Bachril Bakri dalam amanatnya mengatakan bahwa apel siaga ini merupakan suatu bentuk antisipasi kemungkinan terjadinya bencana Hidrometeorologi, untuk selalu waspada dan siap siaga, jangan sampai setelah kejadian bencana baru bertindak.

Poto bersama

” Untuk di Kabupaten Sarolangun ada Lima Kecamatan yang rawan bencana yang perlu di waspadai dan yang sering terjadi antara lain, banjir, banjir bandang, tanah longsor dan angin puting beliung. Untuk itu masyarakat dihimbau untuk turut mewaspadai bencana – bencana yang sering terjadi tersebut,” katanya.

Dikatakan Bachril Bakri, penanganan bencana bukan hanya tugas pemerintah, TNI dan POLRI, akan tetapi tugas bersama termasuk masyarakat, dalam rangka berperan serta untuk menjadi tanggal akan terjadi bencana.

” Selamat bekerja kepada tim yang ditunjuk sebagai petugas tim bencana hidrometeorologi, berjalan dengan baik dan ikhlas, dalam melaksanakan program penanggulangan bencana baik banjir, angin puting beliung maupun longsor,” katanya.

Pj Bupati Sarolangun Bachril Bakri saat memasang tanda pita personil gabungan dalam siaga bencana hidrometeorologi

Dalam kegiatan tersebut, penjabat Bupati Sarolangun Bachril Bakri juga melakukan pemasangan pita kepada tim satgas bencana Hidrometeorologi, serta diakhiri dengan kegiatan Poto bersama. (IKP-KOMINFO)