img
Pj Bupati Sarolangun Bachril Bakri Apresiasi Penanaman 500 Biopori Dalam Rangka Hari Air Dunia 2023
  • BOB
  • August 23, 2023
  • Pengunjung (118)

SAROLANGUN - Penjabat Bupati Sarolangun Dr Ir Bachril Bakri, M.App, Sc mendampingi Wakil Gubernur Jambi Drs H Abdullah Sani, M.Pd.I, dalam kegiatan peringatan Hari Air Dunia ke-31 tahun 2023, Rabu (23/08/2023) di Lapangan SMA N 7 Sarolangun, Kel. Sarkam, Kecamatan Sarolangun.

Dalam kegiatan tersebut hadir Kadis PUPR Provinsi Jambi Ir H Fauzi, MT, Kajari Sarolangun Zulfikar Nasution, SH, Anggota DPRD Sarolangun Hermi, Danramil 420-03 Pauh Kapten INF Husnan Efendi, Kadis PUPR Sarolangun Arif Hamdani, ST, jajaran forkompinda Sarolangun, Kepsek SMA N 7 Sarolangun Dafnedi, para guru dan tokoh masyarakat.

Kadis PUPR Provinsi Jambi M Fauzi dalam sambutannya melaporkan rangakaian hari air sedunia ke-31 tahun 2023 yang bertempat di SMA Negeri 7 Sarolangun hari ini. Ia mengatakan pihaknya sebagai wadah yang melatar belakangi kegiatan ini agar bisa menjadi wadah sebagai usaha untuk menarik perhatian publik guna mempertahankan sumber air bersih.

” Inisiatif mempertahankan air bersih ini sebelumnya sudah di bahas pada sidang pleno PBB pada tahun 1993 di setiap tanggal 22 Maret untuk merayakan nya, Setiap tahunnya terdapat tema khusus dengan isu sumber daya air bersih untuk kehidupan yang lebih baik,”katanya.

Penjabat Bupati Sarolangun Dr Ir Bachril Bakri, M.App, Sc

Sementara itu, Penjabat Bupati Sarolangun Bachril Bakri mengatakan atas nama Pemerintah Kabupaten Sarolangun memberikan apresiasi atas peringatan hari air dunia tahun 2023 ini, Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas PUPR melakukan penanaman 500 Biopori di Kabupaten Sarolangun.

Hal itu merupakan suatu bentuk tindakan nyata dalam usaha menjaga lingkungan, sebab pembuatan lubang biopori memberi banyak manfaat seperti menabung air pada saat musim penghujan dan memanen air pada saat musim kemarau.

” Momentum hari air dunia ini tentu dalam upaya menyadarkan masyarakat dunia akan pentingnya air bersih dan pengelolaan sumber daya air yang berkelanjutan. Dan tema hari air dunia ‘be the change’ sangatlah tepat untuk mengingatkan sekaligus membangkitkan semangat masyarakat menjadi agen perubahan lingkungan guna menjaga kelestarian air,” katanya.

Dengan di laksanakannya kegiatan ini, Bachril Bakri cukup berbangga hati di karenakan kondisi air sungai di Sarolangun saat ini sudah keruh, hal itu dikarenakan kerusakan lingkungan akibat ulah manusia yang tidak mampu menjaga lingkungan dengan baik, maka peringatan hari air dunia inipun diharapkan agar tidak menjadi seremonial belaka.

” Mari kita sama-sama menjaga dan melestarikan sumber daya air sehingga air akan terus lestari untuk menghidupi kita secara berkelanjutan sampai kepada anak cucu kita,” katanya.

Wagub Jambi Abdullah Sani, PJ Bupati Sarolangun Bachril Bakri dan jajaran saat memukul gendang dalam peringatan hari air dunia tahun 2023

Sementara itu, Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani mengatakan peringatan hari air dunia ini, Pemerintah Provinsi Jambi melakukan penanaman biopori sebanyak 500 unit di Kabupaten Sarolangun dengan total di Provinsi Jambi sebanyak lebih kurang 2.000 biopori.

Biopori ini memiliki manfaat diantaranya untuk mengurangi dampak negatif dari pada sampah organik, mengendalikan air, pengeburan tanah, pencegahan terhadap terjadinya banjir.

” Kita maknai hari peringatan air dunia untuk bagaimana melestarikan air, kita jaga air, karena air ini bisa bermanfaat dan bisa juga berbahaya bila terjadi banjir, maka kita harus mengendalikannya, supaya tidak terjadi banjir,” katanya.

Abdullah Sani juga mengajak seluruh lapisan masyarakat dan stake holder terkait untuk sama-sama membangkitkan semangat dalam menjaga lingkungan dan sumber daya air yang ada sehingga tidak terjadi kerusakan.

• Ini adalah awal untuk tahun dan seterusnya kepada seluruh elemen masyarakat bagaimana meningkatkan kesadaran untuk melestarikan air. Mari sama-sama kita kembalikan air sungai sebagaimana nenek moyang dulu mewariskan kepada kita. Kita sudah tahu,” katanya.

“Kita harus memiliki komitmen yang kuat dalam menjaga stabilitas air bersih yang di manfaatkan masyarakat sebagai sumber kehidupan, ini adalah suatu program yang sangat luar biasa,” kata dia menambahkan.

Dalam kegiatan tersebut Penjabat Bupati Sarolangun Bachril Bakri menerima pipa biopori dari Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, dan melakukan penanaman biopori secara simbolis yang berjalan dengan lancar. (*)