img
Pemkab Sarolangun Gelar Penilaian Kesesuaian Seleksi PPPK Untuk Guru

SAROLANGUN - Pemerintah Kabupaten Sarolangun menggelar kegiatan penilaian kesesuaian seleksi PPPK pada jabatan Fungsional Guru tahun 2022, Minggu (27/11/2022) di Gedung Diklat BKPSDM Sarolangun, Desa Bernai, Kecamatan Sarolangun.

Kegiatan tersebut dibuka langsung Penjabat Bupati Sarolangun Henrizal, S.Pt, MM yang diwakili oleh Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan H Deshendri, SH, yang berlangsung dengan sukses.

Turut hadir, Kepala BKPSDM Sarolangun selaku Ketua Panselda H. A. Waldi Bakri, S.IP, S.Sos, MM, Kadis Dikbud Sarolangun H. Helmi, SH, MH selaku Sekretaris Panselda, Pemantau dari Kemendikbudristek RI Hermanto, jajaran tim panselda, para tim penilai seleksi yang terdiri dari Kepala Sekolah, Pengawas dan guru senior.

Ketua Panselda PPPK Sarolangun H A Waldi Bakri dalam laporannya mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan atas dasar keputusan Kemenpan RB nomor 446 tahun 2022 tentang penetapan kebutuhan PPPK di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sarolangun, Keputusan Mendikbudristek RI nomor 349/P/2022 tentang petunjuk tekhnis pelaksanaan seleksi PPPK pada jabatan fungsional guru pada instansi daerah tahun 2022.

” Serta didasari atas surat Keputusan Bupati Sarolangun nomor 317 tahun 2022 tentang pembentukan Panselda pada penerimaan calon PPPK pada jabatan fungsional guru tahun 2022,” katanya.

Dalam pelaksanaan penerimaan seleksi PPPK ini, Waldi mengatakan bahwa pada tahapan pendaftaran yang berlangsung pada 2-13 November 2022 ada sebanyak 479 pelamar dengan total jumlah 60 formasi.

Kemudian pada 2-15 November 2022, tim panselda melakukan seleksi administrasi pelamar, dengan ditetapkan pada mulanya sebanyak 446 orang lulus seleksi administrasi dan 33 orang tidak lulus karena Tidak Memenuhi Syarat.

” Selama masa sanggah, 23 orang mengajukan sanggah dan kemudian memenuhi persyaratan semua sehingga jumlah total yang lulus seleksi administrasi menjadi 469 orang pelamar yang terdiri dari P2 atau Tenaga honorer K2 sebanyak 114 orang dan P3 atau masa kerja tiga tahun dan terdaftar dalam dapodik sebanyak 355 orang,” katanya.

Setelah seleksi administrasi, kemudian dilanjutkan dengan penilaian kesesuaian seleksi PPPK Jabatan fungsional guru yang berlangsung 27 November 2022 hingga 03 Desember 2022. Penilaian kesesuaian PPPK ini dilakukah oleh Guru senior sebanyak 211 orang, kepala sekolah 211 orang dan 27 orang pengawas sekolah, total sekolah asal pelamar 211 sekolah.

” Kemudian hasil penilaian kesesuaian akan dilakukan pembobotan oleh Disdikbud Sarolangun dan BKPSDM Sarolangun, pada 29-30 Desember 2022. Tahapan pengolahan hasil seleksi pada13 Desember 2022 dan pengumuman kelulusan 21 Januari 2023 kemudian pemberkasan 21 Februari sampai 31 Maret 2023 di Kanreg BKN Palembang,” katanya.

Sementara itu, Asisten II Sarolangun H Deshendri mengatakan bahwa dalam seleksi PPPK ini, Tim penilai terdiri dari kepala sekolah, pengawas sekolah dan guru senior dalam pelaksanaan penilaian kesesuaian seleksi PPPK pada jabatan fungsional guru. Kegiatan seleksi PPPK ini dilaksanakan secara bersama oleh kementrian dikbudristek, yang melibatkan Kemenpan RB dan BKN.

” Pelaksanaan seleksi ini tentu harus dilakukan secara penuh tanggung jawab sehingga dapat terlaksana adil, kompetitif, objektif, akuntabel, Transparan serta bersih dari praktik KKN. Kepada bapak dan ibu tim penilai agar dapat melaksanakan tugas dengan baik serta memahami kompetensi peserta seleksi,” katanya.

” Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim kegiatan penilaian kesesuaian seleksi PPPK Jabatan Fungsional Guru di lingkungan Pemkab Sarolangun saya nyatakan dibuka,” kata dia menambahkan.

Dalam kegiatan tersebut Asisten II Deshendri, Kepala BKPSDM Sarolangun Waldi Bakri, Kadisdikbud Helmi serta jajaran tim penilai melakukan sesi Poto bersama dan kemudian dilanjutkan penilaian kesesuaian seleksi PPPK tahun 2022. (*)