img
Pj Bupati Sarolangun Bahri Hadiri Debat Publik Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun Tahun 2024
  • BOB
  • November 16, 2024
  • Pengunjung (133)

SAROLANGUN - Penjabat Bupati Sarolangun, Dr. Bahri, S.STP, M.Si, menghadiri Debat Publik Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sarolangun Tahun 2024 pada Sabtu malam (16/112024) yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sarolangun. Acara ini berlangsung di Gedung LPTQ Kabupaten Sarolangun dan merupakan salah satu tahapan penting dalam Pilkada Serentak 2024. 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh, termasuk Ketua DPRD Sarolangun Ahmad Jani, Kapolres Sarolangun AKBP Budi Prasetya, Dandim 0420/Sarko Letkol Inf Suyono, Kajari Sarolangun Alfred Tasik Palullungan, dan Ketua PN Sarolangun Deka Diana. 

Debat publik ini dipandu oleh moderator Yohana Gabriela dan Laura Luis, jurnalis TV One, dan dibagi menjadi enam segmen. Setiap pasangan calon menyampaikan visi, misi, serta ide mereka untuk membangun Kabupaten Sarolangun lima tahun ke depan.

Dr. Bahri memberikan apresiasi atas pelaksanaan debat yang berlangsung lancar dan kondusif. Ia menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai pendidikan politik bagi masyarakat, yang dapat melihat langsung ide dan gagasan dari para kandidat.  

"Masyarakat dapat menilai dan memilih pemimpin terbaik berdasarkan visi dan misi yang disampaikan. Mari sukseskan Pilkada di Sarolangun dengan aman, sejuk, kondusif, dan menghasilkan pemimpin berkualitas," ujarnya.  

Bahri juga mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam Pilkada, khususnya dengan datang ke TPS pada 27 November 2024, guna menentukan masa depan Kabupaten Sarolangun yang lebih baik. (IKP-KOMINFO)